scholarship december

Informasi Beasiswa LN – Bulan Desember

Jalan Babarsari, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta 55281

0274 – 485390


Hai mas mbak yang berbahagia….

Gimana nih kabarnya, Semoga selalu dalam keadaan sehat bahagia yaa

kali ini CDA ITNY bawain informasi Beasiswa yang deadline nya bulan Desember,

yuks simak berikut ini

1

Abu Dhabi University Fully Funded Scholarships 2023 in the UAE

Abu Dhabi University Fully Funded Scholarship 2023 di  UAE terbuka untuk semua calon mahasiswa yang ingin menempuh pendidikan tinggi di luar negeri. Aplikasi beasiswa yang di danai penuh bagi mereka yang ingin melanjutkan studi, baik jenjang Sarjana, Master dan Doktoral.

Ikhtisar Lengkap Beasiswa Abu Dhabi University yang di danai penuh 2023 di UAE:

  • Degrees Offered : Undergraduate, Masters, and Ph.D. Programs
  • Scholarship Award : Fully Funded
  • Organization Name : Abu Dhabi University
  • Host Country : UAE
  • Application Last Date : 29 December 2023

Jenis Beasiswa:

Beasiswa yang diberikan oleh University of Abu Dhabi terbagi menjadi 7 kelompok besar

1. H.H. Sheikh Hamdan Bin Zayed Scholarship:

  • 100% waiver on Tuition,
  • Application Fee
  • Registration Fee
  • Student Services Fee
  • Health Service Fee.

2. Chairman’s Scholarships 2023:

  • 100% waiver on Tuition
  • Application Fee
  • Registration Fee
  • Student Services Fee
  • Health Service Fee.

3. University Scholarship 2023-24 For UAE & GCC Countries Only:

  • 10% to 50% waiver on tuition fees for GCC COUNTRIES

4. Academic Scholarship For International Students:

  • 20% waiver on tuition fees.

5. Athletic Scholarship:

  • 25% waiver on tuition fees

6. Alumni Scholarship:

Lulusan Abu Dhabi University yang ingin melanjutkan studi di cabang Abu Dhabi University mendapatkan 20% tuition discount.

7. Merit-Based Graduate Scholarship:

Pelamar yang memiliki IPK kumulatif 3.5 (atau setara) di tingkat Sarjana yang hendak melanjutkan studi master di University of Abu Dhabi mendapatkan pengurangan biaya kuliah sebesar 25%.

Program Studi yang ditawarkan oleh Abu Dhabi University:

  1. Arts and Sciences (Seni dan ilmu Pengetahuan
  2. Business (Bisnis)
  3. Engineering (Teknik)
  4. Health Sciences (Ilmu Kesehatan)
  5. Law (Hukum)
  6. Academic Programs for Military Colleges (program akademik untuk perguruan Tinggi Militer)

Application Requirements:

  • Seluruh pelamar internasional, serta semua warga UAE yang memenuhi syarat untuk di danai penuh 2023 di UAE.
  • Untuk pendaftar program master, pelamar harus memiliki gelar sarjana dan minimal IPK 2.5 dalam skala 4.
  • Peserta harus memiliki gelar master dengan minimal IPK 3 pada skala 4 sebagai persyaratan program Ph.D dan memiliki 2 tahun pengalaman kerja penuh waktu (only for the Ph.D. program).

Dokumen yang di perlukan:

  • The Highest Degree Diploma (Ijazah terakhir)
  • Completed online application form (Formulir aplikasi online yang telah lengkap diisi)
  • Passport for International Students (Passpor untuk siswa internasional)
  • Short Resume/CV.
  • Recent Passport size Photograph. (pas foto ukuran paspor terbaru)
  • The motivational letter or Statement of purpose. (surat motivasi / pernyataan tujuan)
  • English Proficiency Certificate (sertifikat bahasa Inggris)
  • Study plan (rencana studi)
  • Recommendation Letters. (surat rekomendasi)
  • Medical Certificate. (surat keterangan sehat)
  • No Criminal Record.

2

DAAD Summer Fully Funded Courses 2023 in Germany

DAAD Summer Fully Funded Courses 2023 in Germany  terbuka untuk semua pelamar internasional yang ingin meningkatkan pengetahuan mereka atau mengasah kemampuan. Bagi Anda yang berkualifikasi tinggi dan tertarik untuk meniti karir di salah satu Universitas di Eropa, diundang untuk berpartisipasi dalam DAAD University Summer Courses 2023 di Germany.

Gambaran Lengkap DAAD Summer Fully Funded Courses 2023 di Germany:

  • University Name : DAAD University
  • Course Dues : Free of Cost
  • Eligibility : Open to Citizens of Developing Countries
  • Application Last Date: December

Financial Support:

  • Pelamar mendapatkan bantuan biaya kuliah satu kali sebesar 1,061 euros.
  • Pelamar dari negara berkembang yang kecil, mendapatkan bantuan biaya kuliah satu kali sebesar 1,236 euros.
  • 100% biaya kuliah dan akomodasi termasuk dalam program.
  • Tunjangan perjalanan internasional diberikan.
  • Asuransi kesehatan, kecelakaan dan asuransi pribadi di sediakan.

Persyaratan Pelamar:

Peserta DAAD University summer course in Germany terbuka bagi semua kandidat yang memenuhi kriteria :

  • Pelamar haruslah mahasiswa jenjang program Sarjana – Magister dalam bidang apapun.
  • Bachelor students / Sarjana harus setidaknya menyelesaikan 2 tahun studi pada masa awal studi.
  • Pelamar harus berusia minimal 18 tahun ketika pertama kali menjadi penerima beasiswa.
  • Pelamar harus dapat mengikuti perkuliahan dalam bahasa Jerman dan berpartisipasi dalam komunitas.
  • Bukti kemampuan bahasa Jerman harus disertakan dalam aplikasi.
  • Sertifikat bahasa yang diperlukan tidak boleh dari satu tahun. Sertifikast Bahasa dari B2 atau TDN4 dari semua kategori boleh lebih dari setahun.
  • Secara hukum, pelamar harus menyediakan kemampuan bahasa minimal A2.

Application Last Date:

The application deadline is December each year.

bagi mas mbak yang berminat dan memenuhi persyaratan, silahkan gaskeuun yaaa….

semoga berhasil dan mendapatkan kesuksesan serta banyak kebarokahan

Salam hangat (YA)

Copyright © 2023. CDA – Institut Teknologi Nasional Yogyakarta

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *